Pengertian AutoCAD
AutoCAD adalah perangkat lunak komputer CAD untuk
menggambar 2 dimensi dan 3 dimensi yang dikembangkan oleh Autodesk. Keluarga
produk AutoCAD, secara keseluruhan, adalah software CAD yang paling banyak
digunakan di dunia, atau lebih dikenali sebagai “Computer-aided drafting and design program (CAD)” . Format data asli AutoCAD, DWG, dan yang lebih tidak
populer, Format data yang bisa dipertukarkan (interchange file format) DXF,
secara de facto menjadi standard data CAD. Mempelajari autocad merupakan salah
satu pelajaran aplikasi yang sangat membutuhkan keseriusan dalam
menggambar ataupun design beberapa yang
kita inginkan, dengan mempelajari ini kita dapat mempermudah pekerjaan dan
tanpa susah-susah mengatur garis maupun grafik , dengan cara menggambar manual.
Sistem
program gambar dapat membantu komputer ini akan memberikan kemudahan dalam
penghasilan model yang tepat untuk memenuhi keperluan khusus di samping segala
informasi di dalam ukuran yang bisa digunakan dalam bentuk laporan, Penilaian
Bahan (BOM), fungsi sederhana dan bentuk numerial dan lainnya. Gambar yang
dibentuk melalui program autocad dapt diubah bentuk-nya untuk keperluan grafik
yang lain melalui beberapa format seperti DXF ( Data Exchanged File), IGES, dan
SLD. Tambahan pula membantu program ini juga, berkemampuan untuk membentuk dan
menganalisa model pepejal dalam kerja-kerja rekabentuk kejuruteraan.
Kelebihan dari
software AutoCAD :
·
Presisi
ukuran sangat tinggi.
·
Ketebalan
dan jenis garis banyak variasinya.
·
Ukuran
dan model huruf cukup banyak.
·
Dimensi
/ ukuran muncul sendiri.
·
Gambar
yang kecil dan rumit bisa di tampakkan lebih besar.
·
Sebuah
gambar bisa di kerjakan oleh beberapa drafter sehingga dapat menghemat waktu.
·
Jika
ada perubahan pada gambar yang telah jadi,bisa di lakukan revisi tanpa membuat
gambar baru.
Pada
masa sekarang ini hampir semua type computer dan printer telah lebih dari mampu
untuk menjalankan AutoCAD, Tak di pungkiri bahwa autoCAD 2000 sudah sangat
tertinggal karena saat sekarang sudah muncul autoCAD versi 2012 yang mengusung
fitur sangat canggih untuk kenyamanan para Drafter dan desainer khususnya
teknik civil. Tapi untuk sekedar belajar dan memahami gambar, AutoCAD 2000
sudah cukup lumayan,apabila pembaca sudah lancar dengan autocad 2000 maka dapat
di pastikan pembaca akan lebih ‘lihai’ lagi dengan AutoCAD versi-versi anyar.
Para drafter pun juga tak selalu beralih dengan versi anyar karena kenyamanan
tiap drafter berbeda dalam menggunakan versi AutoCAD.
Cara menggambar cepat menggunakan
AutoCAD :
1. Gunakan Simbol Huruf untuk Perintah Gambar
Belajar
autoCAD sebagai pemula adalah niat yang baik,dengan ini kita akan selalu mengklik
toolbar perintah autocad, untuk pemula tidak apa-apa dilakukan seperti ini,
tapi untuk seseorang profesional drafter cara ini sangat tidak efektif karena
kita akan mencari dahulu toolbar tersebut, menyebabkan waktu yang terbuang
tidak sedikit, karena setiap kita akan menggunakan perintah, kita harus mencari
simbol perintah dahulu.
Langsung
kita masuk ke perintah yang sering di lakukan ,seperti : pembuatan garis,
lingkaran, kotak dan lain-lain.
sedikit
petunjuk dari saya, semua perintah tersebut bisa memakai dengan simbol huruf
awal dari perintah tersebut, atau lebih lengkapnya silahkan buka help autocad,
disana terdapat perintah singkat menggambar.
beberapa
singkatan perintah :
- Line = tekan huruf “L” =
membuat garis
- Circle = tekan huruf “C” =
membuat lingkaran
- Rectangle = tekan huruf “R”
= membuat persegi panjang
- Offshet = tekan huruf ‘O” =
memperbanyak
- Mirror = tekan “M” =
mencerminkan
dan
masih banyak yang lain yang dapat dilihat di help autocad.
2. Gunakan Dua tangan sewaktu
menggambar
Maksud
saya menggunakan dua tangan ini adalah jika kita menggunakan otomatis hanya
tangan yang memegang mouse saja yang aktif, sedangkan tangan yang lain hanya
diam. jadi baiknya tangan kanan pegang kendali mouse sedangkan tangan kiri
digunakan untuk menekan tombol-tombol huruf tersebut seperti “L” untuk perintah
“Line”
Ketika
saya pernah ikut test menggambar di suatu interview, saya cukup terkejut
seseorang dengan lincahnya menggunakan tangan kirinya, sedangkan saya masih
menggunakan toolbar, dan hasilnya dia duluan yang selesai, rupanya beliau sudah
pengalaman dalam gambar.
Terlebih
lagi ketika pekerjaan Drafter membutuhkan Under Presser target, tentunya tidak
akan efisien menggunakan toolbar.
3. Gunakan perintah
menggunakan keyboard
sewaktu
saya menggunakan Ms-Dos,sebelum ada mouse autocad banyak menggunakan perintah
tulisan menggunakan keyboard.
untuk
sekarang yang kita perlukan adalah seperti copy file, cut file dan lain- lain
gunakan Crtl C dan Ctrl X, setiap perintah di toobars selalu ada huruf yang di
garis bawahi, silahkan manfaatkan huruf tersebut dengan sebelumnya menekan
bersamaan ctrl dan huruf tersebut.
4. Buat Pengaturan Sesuai
Kebutuhan
Setelah
itu, perhatikan ketika menggunakan perintah jenis garis, jenis huruf dan
pembuatan ukuran garis.
aturlah
terlebih dahulu semua itu, jangan menggunakan versi awal autocad, langkah
tercepat, gunakan gambar yang sudah jadi, lalu save as yang sebelumnya
hilangkan semua gambar tersebut.
jadi
ketika kita gambar, skala dan memasukan angka ukuran sudah sama dengan format
yang kita inginkan, begitu pun dengan warna dari garis tersebut, biasanya yang
perlu diperhatikan diawal yaitu :
·
Pengaturan
Dimline atau “D” untuk menampilkan ukuran / dimensi suatu garis / objek aturlah
sebaik mungkin dari besarnya panah dan angka yang muncul, buat proporsional
terhadap gambar.
·
Pengaturan
warna garis, ini sangat perlu karena ketika gambar tersebut sudah banyak
garisnya, akan membuat kita bingung sendiri
·
Skala
jenis garis, baik garis putus-putus atau berupa titik dan bold aturlah terlebih
dahulu.
Analisa dari software 3D
Modelling “AutoCAD” :
hal
pertama yang harus disadari untuk pengguna AutoCAD yaitu interface yang halus
yang dapat memberikan pengalaman yang jauh lebih kaya dari mereka. Dengan warna
yang lebih gelap dan tampilan yang lebih modern, seri terbaru AutoCAD ini
mengurangi kelelahan mata dan dengan warna yang lebih menarik.
Perangkat
lunak ini juga dilengkapi dengan Autodesk Application Manager, yaitu sebuah
fungsi baru yang dapat memberikan informasi kepada pengguna tentang produk
terbaru dan produk lanjutan serta kepastian untuk mengunduh tanpa terjadi
kendala.
Daftar
pustaka :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar